Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Widget Atas Posting

Cara Melihat Mutasi Rekening Mandiri Lebih Dari 3 Bulan

Bank mandiri di kenal oleh masyarakat dengan kepercayaan nya menabung dan menginvestasikan uang oleh para nasabahnya. Dan juga dikenal selalu berinovasi meluncurkan program program yang dapat membantu kebutuhan keuangan masyarakat lebih baik. Dalam hal ini termasuk berinovasi dalam pembayaran yang dapat digunakan di berbagai macam seperti e-commerce.

Bank mandiri juga menghadirkan layanan kemudahan bertransaksi dengan menggunakan aplikasi yang dapat diunduh di PlayStore dan AppStore yaitu Livin Mandiri.

Aplikasi mobile Mandiri tersebut memudahkan untuk melihat informasi dan transaksi oleh pengguna, seperti penggunaan melihat informasi rekening, melihat informasi tabungan, dan pembayaran yang menggunakan metode transfer mobile.
Bank mandiri juga memudahkan nasabah melihat mutasi rekening pribadi dengan berbagai metode. Seperti melalui ATM mandiri, melalui M-banking, dan melalui internet banking.

Cara ini dengan mudah dapat dilakukan agar Menghindari antrian dan pergi ke bank. Bagaimanakah cara melihat mutasi rekening Mandiri lebih dari 3 bulan, mari simak cara di bawah ini:

1. Melalui ATM mandiri

Cara melihat mutasi rekening Mandiri lebih dari 3 bulan yang pertama adalah melalui ATM mandiri, seperti di bawah ini:
  • Yang pertama masukan ATM anda
  • Pilih bahasa Indonesia
  • Lalu masukkan pin ATM anda
  • Pada menu utama pilih menu transaksi lainnya
  • Kemudian pilih cetak mutasi
  • Lalu atm akan mengeluarkan informasi mutasi rekening anda.
2. Melalui M-banking

Cara melihat mutasi rekening Mandiri lebih dari 3 bulan yang kedua adalah melalui m-banking, seperti di bawah ini:
  • Yang pertama buka aplikasi lalu masukkan user id dan pin anda
  • Lalu masukkan kode OTP
  • Kemudian pilih menu rekening, di layar akan muncul nama pemilik rekening dan saldo
  • Lalu klik nama akun dan cek mutasi
  • Lalu ubah tanggal untuk melihat hasil mutasi
  • Kemudian selesai.
3. Melalui internet banking

Cara melihat mutasi rekening Mandiri lebih dari 3 bulan yang ketiga adalah melalui internet banking, seperti di bawah ini:
  • Yang pertama anda buka website mandiri Online, masukkan user id dan pin anda
  • Lalu pilih informasi rekening dan pilih mutasi rekening
  • Dan mutasi rekening dapat dilihat berdasarkan pilihan jangka waktu yang anda atur.
  • Lalu tunggu beberapa saat untuk muncul informasi yang ditampilkan.
Itulah beberapa cara melihat mutasi rekening Mandiri lebih dari 3 bulan yang dapat kami ulas, semoga bermanfaat.